![]() |
Kopi Hitam dan Secangkir Kerinduan
By: Rosmala
---
Kala malam datang berselimutkan bayang-bayang
Warna hitammu damai menenangkan
Aroma pekatmu memaksaku tuk terpikat
Gelap namun candu mengikat
Perlahan, ku mulai menelisik kenangan
Jelas terasa, ada yang tak biasa
Malam ini kopiku begitu pahit
Entah karena terbalut rasa yang kurakit
Atau memang sesak sukmaku yang begitu sakit
Kulirik kopiku dengan sinis
Mengapa kemarin rasamu manis?
Padahal tuanmu menahan rindu yang tertangis
Membingkai kenangan pedih teriris
Mataku masih lebar terjaga
Pikiranku masih bebas berkelana
Bukan karena kafein yang terus ku teguk
Hanya rindu yang dibiarkan tertumpuk hingga membusuk
Kopi... sepi...
Kopi... teman menyendiri
Tak terasa tiga gelas sudah kunikmati
Maafkan aku kawan ku harus pergi
Ku tak bisa terus menemanimu hingga pagi
Esok ku harus memulai hari
Dengan hati penuh berani.
0 Comments